Owner Man-Nyaman Bagikan Strategi Usaha Jadi Sukses Dan Naik Kelas

Posted by : umkmhala February 26, 2024

Sumenep, 26/02/2024 – Masyarakat Sumenep sudah pasti tidak akan asing lagi dengan Man-Nyaman, baik itu rumah makan ataupun restonya yang sejak dulu hingga saat ini senantiasa eksis di Kabupaten Sumenep. Rumah makan Man-Nyaman telah berdiri sejak tahun 1988, yang kemudian di tahun 2000 mengembangkan sayap dengan mendirikan resto Man-Nyaman. Resto Man-Nyaman memiliki konsep sebagai sebuah rumah makan dengan  menyajikan pilihan menu makanan dan minuman khas Kabupaten Sumenep.

“Saya tidak mungkin begini-begini saja kan ya, jadi setelah mengembangkan Rumah Makan Man-Nyaman dan Resto Man-Nyaman saya senantiasa memperbanyak relasi demi meningkatkan usaha saya, ya salah satunya sampai bertemu dengan tim Goorita”, tutur owner Man-Nyaman, seorang ibu dua anak yang bernama Ike Prasetyowati, SE kelahiran Surabaya tanggal 28 Agustus 1975.

Bersama Goorita, Resto Man-Nyaman menjalin kerja sama untuk meningkatkan usaha Man-Nyaman khususnya terhadap produk Kaldu Kokot yang menjadi ikon makanan khas Kabupaten Sumenep. Kaldu Kokot merupakan makanan favorit masyarakat Sumenep yang dahulu kala menjadi santapan saat sarapan, karena hanya berbahan baku kacang hijau, kikil sapi dan campuran rempah-rempah Madura. Pada akhirnya, makanan khas Sumenep tersebut dilakukan pengalengan sebagai inovasi Goorita dan Man-Nyaman untuk memudahkan pemasaran Kaldu Kokot ke luar pulau Madura.

“Saya sangat berharap dengan langkah saya bersama Goorita ini, kita bisa bersama-sama memperkenalkan Kaldu Kokot khas Sumenep ini untuk lebih dikenal masyarakat luas, biar tidak hanya menjadi makanan favorit masyarakat Sumenep juga tetapi seluruh masyarakat Indonesia atau ya kalau perlu mancanegara juga”, penjelasan owner Man-Nyaman terkait harapannya terhadap inovasi pengalengan produk kaldu kokot Man-Nyaman.

Tak hanya itu, Goorita bersama Man-Nyaman saling bahu-membahu pula untuk kelengkapan sertifikasi produk Kaldu Kokot yang dikalengkan. Hingga per bulan Maret tahun 2023, produk Kaldu Kokot kaleng telah disertifikasi Halal, Uji Nutrition Fact dan Shelf Life. Hasil pengalengan serta terbitnya sertifikasi produk kaldu kokot kaleng tersebut, tidak luput dari perhatian upaya yang dilakukan oleh owner Man-Nyaman dalam mengembangkan usaha. Pasalnya, owner Man-Nyaman menyebutkan bahwa selama ini telah mengalami suka duka selama menjalanan usahanya.

Akan sangat menyenangkan sekali bagi owner Man-Nyaman ketika banyak konsumen menyukai makanan yang telah disajikan. Termasuk pula jika banyak konsumen yang melakukan repeat order. Akan tetapi, ada kalanya juga owner Man-Nyaman merasa kurang antusias dalam menjalankan usahanya ketika banyak harga bahan baku di pasar yang mengalami kenaikan harga dimana hal tersebut tidak sebanding dengan peningkatan kualitas maupun kuantitas ketersediaan bahan baku.

“Itu resiko pengusaha di bidang kuliner ya, senangnya ya kalau banyak yang suka masakan kami, dukanya ya kalau bukan harga naik, bahan baku sulit atau ya kualitasnya yang jelek”, tutur Bu Ike Prasetyowati selaku owner Man-Nyaman.

“Tapi Alhamdulillah saya bertemu dengan Goorita, dengan tim UMKM Halal Hub Sumenep, saya dibuatkan video profil, saya dibantu repacking produk, sampai sertifikasi produk juga. Saya berharap kedepannya Goorita dan UMKM Halal Hub Sumenep semakin sukses, dan semakin banyak UMKM lain di Kabupaten Sumenep yang dapat berkesempatan juga untuk naik kelas dalam bentuk branding, packaging maupun sertifikasi produk bersama Goorita dan UMKM Halal Hub Sumenep. Saya sampaikan terima kasih banyak Goorita dan tim”, imbuh Bu Ike Prasetyowati pada akhir sesi wawancaranya.

RELATED POSTS
FOLLOW US